Sabtu, 25 Jan 2025
  • Home
  • Ekbis
  • Bupati Rohil Serahkan Tiga Ton Bantuan Benih Padi di Bagansiapiapi

Ekonomi,

Bupati Rohil Serahkan Tiga Ton Bantuan Benih Padi di Bagansiapiapi

Laporan : Jonathan Surbakti
PT.SPIRIT INTI MEDIA
Selasa, 07 Nov 2023 18:44
BAGANSIAPIAPI-Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan membantu ekonomi para petani, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Pemkab Rohil) menyerahkan bantuan benih padi kepada beberapa gabungan kelompok tani (Gapoktan), Selasa (7/11/2023) di Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir, Bagansiapiapi.

Bantuan benih padi sebanyak 300 karung atau 3 Ton itu, diserahkan langsung oleh Bupati Rohil Afrizal Sintong kepada masing-masing Gapoktan yang ada di Bagan Punak Pesisir. Selain itu, Bupati Rohil juga menyerahkan bantuan pestisida dan 100 peket sembako kepada masyarakat sekitar.

Tampak hadir dalam penyerahan bantuan itu, Aldi Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP), Asnar Kadis PUTR, Toyib penghulu Bagan Punak Pesisir serta ketua Gapoktan Mufakat Bersama, Gapoktan Sumber Rejeki dan ketua Ketua Gapoktan Hidup Subur.

Atas adanya bantuan Pemkab Rohil tersebut, Iskandar Ketua Gapoktan Mufakat Bersama mengucapkan terimakasih kepada Bupati Rohil dan DPKP Rohil yang telah memberikan perhatian kepada Gapoktan yang ada di Bagan Punak Pesisir. 

"Karena sekarang kondisi masih sedikit banjir, rencananya akan kami semai benih ini pada akhir Desember nanti. Mudah mudahan bantuan ini dapat memberikan hasil yang baik bagi petani kami," harap nya.

Sementara itu Bupati Afrizal Sintong mengatakan, di zaman yang modern ini, masih banyak petani padi di Rohil yang masih melakukan cocok tanam dengan cara tradisional. Hal itu disebabkan karena petani masih banyak yang belum makmur.

Oleh sebab itu, Pemkab Rohil hari ini hadir memberikan bantuan agar para petani dapat kembali melakukan cocok tanam diwaktu yang tepat. "Kami hadir untuk membantu meringankan beban masyarakat, apalagi kemarin tanamannya kena banjir sehingga hasil  panennya tidak maksimal. Makanya kita hari ini berikan bantuan," ucap bupati.

Mengenai banjir lanjut Bupati, Dinas PUTR dan DLH akan segera diarahkan ke wilayah Bagan Punak Pesisir untuk membersihkan parit atau kanal yang tersumbat. Sehingga diharapkan, para petani bisa segera menyemaikan benih nya dan bisa cepat panen. (Rilis)
Ekbis
Berita Terkait
  • Jumat, 24 Jan 2025 18:17

    Ini 2 Maskapai yang Kerap Dipilih Penumpang untuk Tujuan Perjalanan Bisnis hingga Liburan

    Pesawat menjadi moda transportasi andalan bagi mereka yang akan melakukan perjalanan jarak jauh, baik antar daerah maupun negara.  Biasanya, masing-masing penumpang memiliki tujuan yang berb

  • Jumat, 24 Jan 2025 18:16

    Pentingnya Kesuksesan Program Incentive untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan

    Program incentive merupakan salah satu strategi efektif untuk meningkatkan kinerja karyawan, loyalitas, dan mencapai tujuan perusahaan. Agar berhasil, program ini harus dirancang secara matang dengan

  • Jumat, 24 Jan 2025 18:14

    Deretan Pesohor yang Berhasil Taklukkan Puncak Tertinggi Burj Khalifa, Tom Cruise hingga MrBeast

    Burj Khalifa, menara ikonik yang terletak di jantung kota Dubai dikenal sebagai gedung teringgi di dunia. Mencapai puncak Burj Khalifa setinggi 828 meter merupakan pencapaian luar biasa yang tida

  • Jumat, 24 Jan 2025 18:13

    Makan All You Can Eat dengan Harga Hemat di Kakkoii BBQ & Shabu-Shabu

    JAKARTA - Restoran dengan konsep AYCE atau All You Can Eat saat ini semakin populer. Restoran dengan konsep AYCE menjadi populer, karena konsep ini memungkinkan pelanggan untuk makan berbaga

  • Jumat, 24 Jan 2025 18:11

    Sentra Kerajinan Kulit Modern Kini Ada di Garut, Bakal Dongkrak Kunjungan Wisatawan

    Kabupaten Garut terkenal sebagai salah satu daerah yang terkenal sebagai penghasil produk kulit kenamaan di Indonesia. Kualitas olahan kulit asal Garut pun tak main-main, banyak tokoh-t

  • komentar Pembaca

    Copyright © 2012 - 2025 www.spiritriau.com. All Rights Reserved.