Pacu Jalur Hulu Kuantan 2024. Panitia Targetkan 40 Kelompok Jalur Ikut Berpartisipasi

PT.SPIRIT INTI MEDIA
Sabtu, 15 Jun 2024 06:18

TELUK KUANTAN-Perhelatan Pacu Jalur di Kecamatan Hulu
Kuantan yang akan dilaksanakan 21-23 Juni 2024 mendatang menargetkan 40
kelompok jalur yang berpastisipasi. Ajang tahunan yang akan dilaksanakan di Tepian
Gudang Pulau Gobah, Desa Sungai Pinang, Kecamatan Hulu Kuantan akan dibuat
semenarik mungkin sehingga kelompok pengurus jalur yang berada di Kabupaten
Kuantan Singingi (Kuansing) tertarik untuk ikut menjadi peserta.
Hal tersebut di ungkapkan Camat Hulu Kuantan, Azisman S ST,
ketika berbincang dengan spiritriau.com di lokasi Tepian Gudang Pulau Gobah, Jum’at (14/6/2024). Dijelaskannya,
saat ini panitia terus melakukan sosialisasi dan mengajak pengurus jalur untuk
menjadi peserta di Hulu Kuantan. “ Saat ini kami dan panitia terus upayakan
agar peserta pacu meningkat dari tahun-tahun sebelumnya dan target kami 40
peserta untuk tahun ini,” Ungkap Azisman yang diaminkan oleh Ketua Pelasana
Pacu Jalur Hulu Kuantan, Tasri Rais.
Panitia juga menyiapkan hadiah senilai 90 jutaan sebagai uang pembinaan kepada pemenang dan mungkin ada hadiah-hadiah tambahan lainnya. Berbeda dengan perhelatan pacu jalur lainnya, khusus di Tepian Gudang Pulau Gobah, panitia sudah menyiapkan pancang tunggu sekitar 20 meter sebelum pancang star. Pancang tunggu ini menjadi tempat seluruh jalur menunggu hilir sehingga bisa teratur dan tidak ada ada saling mendahului. Panitia mewajibkan seluruh jalur masuk pancang tunggu sebelum star,"tegas Azisman.
Sementara itu panitia pacu jalur menjelaskan, sampai hari ini (Jum'at (14/6) sudah ada 13 jalur yang mendaftar dan panitia juga sudah sampaikan undangan melalui seluruh kepala desa. Bahkan, saat pacu jalur di Tepian Rajo Pangean juga sudah diumumkan melalui radio dan siaran live streaming pacu jalur. Bagi desa yang belum mendapat undangan, pengumuman ini menjadi undangan resmi. “ Selain udangan resmi, kami juga langsung menelepon pengurus-pengurus jalur, “ tambah Tasri Rais.
Disekitar
lokasi akan dilaksanakan Pacu Jalur Hulu Kuantan 2024, terlihat pembersihan
dilakukan oleh panitia, dua alat berat bekerja meratakan tanah didepan pancang
finis yang akan dijadikan lokasi pembukaan pacu jalur. Camat dan panitia
terlihat mengarahkan alat berat yang bekerja agar sesuai yang direncanakan.
Sementara
itu, sejumlah penari persembahan dari sangar seni kecamatan juga terlihat
berlatih untuk memeriahkan acara pembukaannya. Sementara di tepian sungai
sejumlah pekerja terlihat membuat tribun penonton agar penonton yang hadir bisa
menyaksikan pacu jalur dengan lebih nyaman.(gus)
Editor: 1
Hulu Kuantan 2024.Targetkan 40 Kelompok Hulu Kuantan 2024 Targetkan 40 KelompokPacu Jalur

Tokoh Pers Indonesia Ramai-ramai Teken Ikrar Anti Korupsi di Puncak HPN 2025 Riau
Pekanbaru-Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dan Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-79 di Pekanbaru dimulai dengan serangkaian kegiatan yang penuh makna. Dimulai dengan jalan santai dan sena

Ketum PWI Zulmansyah Sekedang: Pers Harus Bersih dari Praktek Korupsi
Pekanbaru-Ketua Umum PWI Pusat, Zulmansyah Sekedang menegaskan bahwa melalui penandatanganan ikrar anti korupsi, PWI ingin menyatakan dengan tegas bahwa pers harus bersih dari praktik korupsi.“PWI s

Puncak HPN Riau 2025, Kapolri Utus Kadiv Humas dan Dihadiri Kapolda
Pekanbaru-Puncak Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 di Riau berlangsung meriah dengan kehadiran berbagai tokoh penting. Kapolri mengutus Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Sandi Nugroho untuk men

FGD PWI Bahas Sawit dan Perpres No 5/2005
Pekanbaru-Perpres no 5/2025 tentang penertiban kawasan kehutanan perlu dikaji ulang. Sebab ada banyak kawasan bukan hutan tiba-tiba masuk jadi kawasan hutan.Demikian dikatakan pakar hukum keuhtanan Dr

Aturan Terbaru Penyaluran Pupuk Subsidi, Bisa Impor jika Tak Cukup
JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2025 tentang Tata Kelola Pupuk Bersubsidi. Dalam aturan itu dijelaskan mengenai tata