Minggu, 16 Feb 2025
Dapat Surprise HUT Bhayangkara
Tangis Ibu Ini Pecah Saat Motornya yang Hilang 4 Bulan Diantar Kapolres Kampar

PT.SPIRIT INTI MEDIA
Jumat, 19 Jun 2020 14:14

Humas Polres Kampar
Ia benar-benar tak menyangka sepeda motor kesayangannya itu bisa kembali kepadanya.
Sepeda motor Yusnidar berhasil ditemukan jajaran Polres Kampar dalam pengungkapan kasus terkait tindak pidana curanmor beberapa hari lalu.
Kapolres Kampar datang bersama Kapolsek Siak Hulu dan beberapa personil Polres Kampar. Mereka disambut Yusnidar dan beberapa kerabatnya.
Sepeda motor ini sangat berarti dan berharga bagi Yusnidar apalagi ia tergolong warga yang kurang mampu sehingga untuk membeli sepeda motor adalah hal yang sangat sulit baginya karena penghasilannya dari bekerja serabutan kadangkala tak menentu.
Yusnidar tampak semakin bahagia karena Kapolres juga membawakannya bantuan beberapa bahan pangan yang dikirim oleh Ketua Bhayangkari Cabang Kampar.
Yusnidar menyampaikan ucapan terimakasih melalui Kapolres Kampar.
Saat ditanyakan pendapatnya tentang pelayanan Polri saat ini, ia menyampaikan apresiasi atas kinerja Polri yang menurutnya saat baik dan memuaskan. Hal senada juga disampaikan Kepala Desa Kepau Jaya Lisanur yang hadir menyaksikan penyerahan sepeda motor milik warganya ini.
Kapolres Kampar AKBP Mohammad Kholid saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat, menjelang puncak peringatan hari Bhayangkara ke-74 ini. "Kita upayakan untuk melakukan yang terbaik buat masyarakat agar kedepan Polri semakin dekat dengan masyarakat," beber Kapolres Kampar.(hir)
komentar Pembaca