Rabu, 09 Okt 2024
  • Home
  • Politik
  • 35 Anggota DPRD Kuansing Dilantik, Ketua DPRD Sementara H. Juprizal,SE,M,Si dan Wakil Ketua 1 Sementara dijabat oleh Syafriadi,SE

35 Anggota DPRD Kuansing Dilantik, Ketua DPRD Sementara H. Juprizal,SE,M,Si dan Wakil Ketua 1 Sementara dijabat oleh Syafriadi,SE

PT.SPIRIT INTI MEDIA
Selasa, 10 Sep 2024 06:51
Muhammad Agus
Pengucapan sumpah dan janji serta pelantikan anggota Dewan Rerwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) periode 2024-2029 dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Teluk Kuantan Subiar Teguh Wijaya,S,H.

TELUK KUANTAN- Pengucapan sumpah dan janji  serta pelantikan anggota Dewan Rerwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) periode 2024-2029 berlangsung lancar, Senin (9/9/2024). Dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kuansing dalam rangka pengucapan sumpah/janji tersebut diikuti 35 anggota DPRD terpilih pada pemilihan legislatif 2024 dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Teluk Kuantan Subiar Teguh Wijaya,S,H.

Sebelum acara pelantikan dan serah terima jabatan dari anggota DPRD Kuansing 2019 -2024, Ketua DPRD Kuansing Adam, SH,MH memimpin rapat Paripurna DPRD tentang Pelantikan anggota DPRD Kuansing 2024 -2029. Kemudian setelah Pelantikan sidang Paripurna di serahkan kepada Ketua DPRD sementara H. Juprizal, SE, M,Si serta Wakil Ketua Sementara dijabat oleh Syafriadi, S,E  dari fraksi PDIP.

Pemilihan dan penunjukan pimpinan sementara secara simbolis ditandai dengan penyerahan palu dari pimpinan DPRD periode sebelumnya Adam, S,H,M,H kepada pimpinan sementara DPRD H.Juprisal,SE,M,Si yang didampingi Waka 1 Sementara, Syafriadi,SE. Usai penyerahan palu tersebut, pimpinan sidang diambil oleh pimpinan sementara DPRD Kuansing.

Dalam sambutannya, Juprizal mengatakan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pemilihan legilatif  tahun 2024 yang lalu. Anggota dewan yang saat ini terpilih merupakan aspirasi dari masyarakat yang telah menentukan wakilnya di DPRD Kuansing. “kami mengakui kerja anggota dewan  tidaklah mudah, tetapi akan berusaha memberikan yang terbaik kepada masyarakat untuk pembangunan Kuansing yang lebih baik lagi,”katanya

Sementara itu, Waka 1 Sementara DPRD Kuansing, Syafriadi,S,E mengatakan penunjukan dirinya sebagai Waka 1 adalah amanah dari partai yang harus dijalankan dengan baik. Kami akan menjalankan fungsi dan tanggung jawab sebagai pimpinan sementara sampai pimpinan definitif terbentuk.” Mohon doa dan masukannya agar amanah ini bisa kami tuntaskan dengan baik,” ungkapnya.

Sedangkan Ketua DPC PDIP Kuansing,H.Halim mengatakan saat dikonfimasi wartawan terkait penunjukkan anggota DPRD baru tersebut mengaku bahwa hal itu sudah sesuai mekanisme. "Sudah sesuai. Kami mengusulkan nama itu sesuai arahan. Dan itu sudah disetujui oleh DPD. Persetujuan itu dibuktikan dengan surat dari DPD PDIP Riau yang ditujukan kepada Sekretaris DPRD Kuansing tertanggal 6 September 2024," jelas Halim.

Editor: 1

#35 Anggota DPRD Kuansing Dilantik Ketua DPRD Sementara H. Juprizal Wakil Ketua 1 Sementara dijabat oleh SyafriadiSE
Berita Terkait
  • Minggu, 26 Mei 2024 13:18

    Mengenakan Busana Melayu, 687 Anggota PPS Pilkada Serentak 2024 Dilantik

    TELUK KUANTAN-Komisi pemilihan umum (KPU) daerah kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) melakukan pengambilan sumpah, sekaligus melantik 687 orang anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kuansing. An

  • Kamis, 07 Jul 2022 17:25

    Kejaksaan Negeri Rokan Hilir Terima Piagam Penghargaan Terbaik III Se-Provinsi Riau Dari BPJS Kesehatan

    PEKANBARU-Dalam rangka koordinasi dan optimalisasi kerjasama untuk mendukung kepatuhan terhadap Badan Usaha, BPJS Kesehatan Sumbagteng Jambi pada hari ini Kamis tanggal 07 Juli 2022 bertempat di Aula

  • Selasa, 06 Feb 2018 00:00

    Walikota se-Sumatera Kagumi Perkembangan Kota Pekanbaru

    PEKANBARU- Sebayak 24 Walikota menghadiri Muskomwil (Musyawarah Komisariat Wilayah l ) Asosiasi Pemerintah Kota se-Indonesia (Apeksi), di Hotel Aryaduta. Dalam pelaksanaan Muskomwil l Apeksi ter

  • komentar Pembaca

    Copyright © 2012 - 2024 www.spiritriau.com. All Rights Reserved.