Jumat, 24 Jan 2025
  • Home
  • Peristiwa
  • Perburuan Beruang Madu Yang Masuk Pekarangan Warga, BKSDA Pasang 2 Perangkap

Perburuan Beruang Madu Yang Masuk Pekarangan Warga, BKSDA Pasang 2 Perangkap

PT.SPIRIT INTI MEDIA
Selasa, 16 Jul 2024 06:59
ist
Petugas BB KSDA sedang memasanga perangkap di dua lokasi untuk menangkap Beruang Madu yang masuk ke pekarangan warga di Kecamatan Sentajo Raya

TELUK KUANTAN- BB KSDA Riau Resort Petai melakukan perburuan beruang madu yang masuk ke pekarangan warga di Desa Kampung Baru, Kecamatan Sentajo Raya, Kuansing, Senin (15/7/2024). Perburuan dilakukan agar Beruang Madu yang dilaporkan warga berkeliaran di pekarangan warga bisa ditangkap dan warga tidak risau lagi dengan keberadaan hewan tersebut.

Agar upaya penangkapan Beruang tersebut berjalan sesuai skema, petugas membawa 2 buah  perangkap berupa kerangkeng besi ke titik lokasi terakhir yang dilaporkan warga."Kami memasang dua perangkap, perangkap di pasaang di dua titik,  satu di Desa Sebrakun, Kecamatan  Benai dan satu lagi di Desa Kampung Baru, Kecamatan Sentajo,” ujar Siswoyo petugas BB KSDA Resort Petai yang berada dilokasi.

Dijelaskannya, perangkap dipasang dilokasi tersebut  karena ada juga laporan bahwa beruang itu datang dari Benai. Ia juga  menyatakan perburuan mereka itu merupakan tindak lanjut dari laporan Camat Sentajo Raya dari laporan warga yang berada di dua desa tersebut.

Petugas BB KSDA, juga  mengatakan  bahwa Beruang tersebut tidak akan menyerang warga jika tidak diganggu oleh manusia. "Perlu diketahui, Beruang adalah hewan dilindungi. Jadi kami harap warga agar tidak menyerang dan mengganggunya," tambahnya

Sementara itu Camat Sentajo Raya Hevi Heri Antoni mengatakan bahwa penampakan beruang tersebut sempat membuat heboh pada Minggu (21/7/2024).Untuk mengantisipasi keresahan warga, Hevi pun melapor ke BB KSDA agar bisa dibantu dalam proses penangkapannya.

"Keberadaan beruang di pekarangan warga membuat heboh, warga resah dan tidak tenang. Dengan adanya petugas BBKSDA, semoga bisa membuat warga yang beraktifitas di kebun merasa tenang," katanya. Sementara itu sampai hari ini belum diketahui keberadaan Beruang yang sempat meresahkan warga Kecamatan Sentajo Raya dan perangkap masih terpasang dilokasi yang dimungkinkan dilintasi hewan tersebut.(gus)

BKSDA Pasang 2 Perangkap#Perburuan Beruang Madu Yang Masuk Pekarangan
Berita Terkait
komentar Pembaca

Copyright © 2012 - 2025 www.spiritriau.com. All Rights Reserved.