Kamis, 27 Mar 2025
  • Home
  • Hukrim
  • Syukuran HUT PP Polri ke-24, Ini Pesan AKBP Dody Wirawijaya

Syukuran HUT PP Polri ke-24, Ini Pesan AKBP Dody Wirawijaya

Rabu, 12 Jul 2023 20:59
(Foto : Humas Polres Inhu)
Syukuran HUT PP Polri ke-24
INHU - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K hadiri acara syukuran dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Peserta Purnawirawan (PP) Polri Kabupaten Inhu ke-24 tahun 2023.

Acara tersebut dilaksanakan Rabu, 12 Juli 2023 pagi di gedung Sejuta Sungkai, Kota Rengat dengan mengangkat tema "Mari Kita Tingkatkan Silaturahmi Sesama Purnawirawan Polri dan Warakawuri" yang dihadiri Ketua PP Polri Daerah Riau yang diwakili oleh Kombespol (Purn) Dr. Ibrahim Ismail, SH, MH. 

Kapolres Inhu, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas undangan dari PP Polri. "Tahniah kepada PP Polri Inhu yang ke-24 semoga makin mandiri, maju dan sukses selalu," ucap Kapolres.

Kapolres menyebutkan jika dirinya bagain dari PP Polri, karena almarhum ayah beliau merupakan seorang pensiunan Brimob. "Semoga kita semua, baik PP Polri maupun anggota Polri yang masih aktif selalu diberkahi kesehatan oleh Allah SWT," imbuh Kapolres.

Polres Inhu, lanjutnya, mendukung semua program-program yang dilaksanakan PP Polri Kabupaten Inhu. Sebagai informasi, 2024 mendatang akan dilangsungkan Pemilu, semoga di Kabupaten Inhu, pesta demokrasi tersebut terlaksana dengan aman, damai dan kondusif.

Sementara, Ketua PP Polri Kabupaten Inhu, AKP (Purn) H. Arsyad ketika acara itu mengatakan, saat ini, jumlah anggota PP Polri Inhu sebanyak 76 orang yang tersebar di seluruh kecamatan di Kabupaten Inhu. Sedangkan jumlah Warakawuri sebanyak 45 orang.

Dijelaskannya, hingga sekarang, sudah banyak kegiatan yang dilaksanakan PP Polri Inhu, terutama kegiatan sosial, baik sesama anggota PP Polri maupun bersama masyarakat. Mengenai angggaran, sejauh ini biaya yang dibutuhkan untuk setiap kegiatan berasal dari iuran atau sumbangan dari anggota PP Polri Inhu.

Ketua PP Polri Riau dalam arahannya yang disampaikan oleh Kombes Pol (Purn) DR. Ibrahim Ismail, SH, M.Si menegaskan, PP Polri Riau menyatakan siap untuk berpartisipasi dan mensukseskan Pemilu 2024. 

PP Polri Riau mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Kapolres Inhu yang selalu siap mendukung semua program PP Polri Inhu. "Alhamdulillah, pak Kapolres Inhu akan membantu seragam baru untuk PP Polri Inhu, terima kasih pak Kapolres," ucapnya.

Ia juga berpesan pada PP Polri Inhu, untuk selalu aktif dan bersinergi dengan Polri, terutama Polres Inhu dalam segala hal, misalnya, membantu Polres Inhu mensukseskan Pemilu 2024, menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif serta hal lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat banyak.

Acara tersebut juga dihadiri Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.T.P., S.I.K., M.I.K, Pengurus PP Polri Daerah Riau, Kombespol (Purn) Efendi, S.H. M.H, AKBP (Purn) H. Mahdar Mansyur dan AKBP (Purn) Yusri Rasyid, Ketua Warakawuri PP Polri Riau, Hj. Yuzelmi Amin, para Kabag dan Kasat Polres Inhu, anggota PP Polri Inhu dan Warakawuri PP Polri Inhu (rls)
Polres Indragiri Hulu
Berita Terkait
  • Senin, 24 Mar 2025 17:51

    Kapolres Rohil Berbagi Santunan ke Dhuafa dan Anak Yatim di Masjid Nurul Iman

    ROHIL-Dalam rangka meringankan beban dan mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. berbagi santunan ke kaum dhuafa dan anak yati

  • Sabtu, 22 Mar 2025 04:37

    Polsek Bangko Beri Tips Mudik Aman Lebaran IdulFitri 2446. H.

    ROHIL-Polsek Bangko Polres Rokan Hilir memberikan tips aman bagi yang ingin mudik merayakan Lebaran IdulFitri 1446. H. Kegiatan yang disebut sosialisasi mudik aman Polsek Bangko Polres Rohil ini disam

  • Jumat, 21 Mar 2025 05:03

    Kapolres Rohil Pimpin Upacara Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning Tahun 2025

    Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H, memimpin upacara gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning tahun 2025. Polri, Apel yang dihadiri Wakil Bupati Rohil Jhony Charles BBA MBA, bes

  • Jumat, 21 Mar 2025 04:52

    Polres Rohil Ungkap Kasus Penyalahgunaan Wewenang Pada Pengelolaan Dana DAK, ADK, dan BKK TA 2022, di Pulau Halang, Kubu

    Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. Didampingi Kasat Reskrim Polres Rokan Hilir AKP I Putu Adi Juniwinata, S.Tr.K., S.I.K., M.Si. Kanit Tipikor Sat Reskrim Polres Rokan Hilir Iptu Subiar

  • Jumat, 21 Mar 2025 04:44

    Jemput Berkah Ramadhan, Polsek Sinaboi Polres Rohil Bersama Bhayangkari Bagikan Takjil ke Masyarakat

    Polsek Sinaboi Polres Rohil bersama Bhayangkari Ranting Polsek Sinaboi, melakukan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat didepan Mapolsek Sinaboi di Jl. Poros Dumai Sinaboi Kepenghuluan Sei-Bakau K

  • komentar Pembaca

    Copyright © 2012 - 2025 www.spiritriau.com. All Rights Reserved.